Pencarian

Muhammad Haikal Ramadhan Nahkodai Ikatan Pelajar Riau Yogyakarta Komisariat Bengkalis

YOGYAKARTA- Ikatan Pelajar Riau Yogyakarta Komisariat Bengkalis (IPRY-KB) menyelenggarakan Musyawarah Tahunan Anggota guna memilih calon Nakhoda kepengurusan berikutnya.

Musyawarah Tahunan Anggota (MTA) ini di selenggarakan di Asrama Sri Buantan Bengkalis Yogyakarta pada tanggal 05 Oktober 2024 dengan di hadiri oleh anggota IPRY-KB.

Musyawarah kali ini di selenggarakan dengan segala dinamika yang terjadi di dalamnya dengan turut serta seluruh mahasiswa Bengkalis yang menempuh pendidikan di Daerah Istimewa Yogyakarta dalam waktu 1 hari dengan pembahasan Laporan Pertanggung Jawaban Pengurus Sebelumnya ( Periode 2023-2024 ) dan pembahasan AD/ART serta hal-hal penting didalamnya.

Amirul Faizaini, Ketua IPRY-KB Periode 2023-2024 telah resmi menjadi demisioner dengan mengetuk palu sidang oleh pimpinan sidang atas di terima nya semua Laporan Pertanggung Jawaban dan segala Laporan lainnya.

Dalam hal ini, ada 4 calon ketua yang mengajukan diri atas rekomendasi teman-teman dan hasil akhir dari pemilihan Muhammad Haikal Ramadhan resmi terpilih menjadi ketua IPRY-KB periode 2024-2025.

Muhammad Haikal Ramadhan Mahasiswa UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta yang berasal dari desa Kelapapati Kecamatan Bengkalis dipilih dengan suara terbanyak diantara 3 calon lainnya.

Selanjutnya Haikal berharap semoga amanah yang di berikan menjadi kesadaran dalam diri sendiri untuk menjadikan organisasi IPRY-KB ini menjadi organisasi yang siap menjadi duta intelektual Bengkalis di Yogyakarta

Dalam Musyawarah ini dihadiri juga oleh Ketua Umum Ikatan Pelajar Riau Yogyakarta ( IPRY ) Muhammad Yulian Fahlevi dan ketua-ketua Kabupaten yang ada di Provinsi riau.#DISKOMINFOTIK

Tim Redaksi