BANTAN - Apel disiplin mingguan di Pondok Modern Nurul Hidayah (PMNH) hadirkan Kepala Polisi Sektor (Kapolsek) Kecamatan Bantan sebagai inspektur upacara. Sabtu, 15 September 2018.
Kedatangan Kapolsek Bantan ini dalam rangka kunjungan silaturahmi sekaligus mengajak santri dan guru untuk sama-sama menjaga keutuhan NKRI.
Upacara yang biasa menggunakan bahasa arab atau inggris tersebut diubah menjadi bahasa Indonesia.
Dalam amanatnya Kapolsek memberi semangat dan menguatkan hati para santri yang belajar di PMNH.
Menurutnya pendidikan dasar untuk generasi unggul adalah iman dan taqwa, karena landasan agama menuntun manusia kejalan yang baik, seperti belajar dengan sepenuh hati, memanfaatkan teknologi kearah yang positif.
“Bukan malah mengadudomba, menyebar kebencian dan kebohongan, bahkan menghujat institusi tertentu. Jika hal itu tejadi maka tim pemantau social media atau cyber akan menciduknya ke mabes polri langsung.” Terangnya.
Kapolsek menambahkan, santri adalah kader generasi muda yang akan mengisi lini pemerintahan nanti, diharapkan mampu membawa Indonesia lebih baik.
“Maka dari itu manfaatkanlah waktu dengan baik selama belajar di pondok, karena kalian adalah kebanggaan orang tua yang kelak akan menjadi kebanggaan Negara”. Pungkasnya.#DISKOMINFOTIK