SUNGAI CINGAM - Ada keunikan tersendiri yang dilakukan masyarakat Desa Sungai Cingam, Kecamatan Rupat dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79.
Diinisiasi Pemerintah Desa (Pemdes) Sungai Cingam, menggelar pengibaran bendera merah putih di Pantai Ketapang.
Di pantai yang dikenal dengan pesona debur ombak dan pasir putihnya itu, berbagai elemen masyarakat Sungai Cingam ikut terlibat dalam kegiatan pengibaran merah putih.
Sejak pagi, Jum'at 16 Agustus 2024, Perangkat Desa, Bhabinkamtibmas Desa, TP PKK Desa Sungai Cingam, Kader Kesehatan Desa dan Pengurus BUMDes Wisata sudah berkumpul di ikon wisata Kecamatan Rupat itu.
Tak ketinggalan, mahasiswa KKN STAIN Bengkalis, Kepala Sekolah SMPN 7 Rupat, SDN 06 Rupat, SDN 21, SDN 30, SDN 34, Kepala Sekolah KB dan TK Mutiara, Ikatan Pelajar Mahasiswa Sungai Cingam, dan Karang Taruna juga ikut terlibat.
Prosesi pengibaran bendera merah putih pun berlangsung khidmat, sebanyak 79 bendera merah putih terpancang kokoh di bibir pantai Ketapang. Uniknya lagi, para peserta membentuk formasi HUT RI 79.
Menurut Kepala Desa Sungai Cingam, Jamil, selain wujud cinta tanah air, pengibaran bendera merah putih sengaja dilakukan di bibir pantai Ketapang, sebab pantai terluar NKRI ini dikenal sebagai salah satu destinasi unggulan pariwisata di Pulau Rupat.
"Pantai Ketapang sangat mempesona. Lokasinya strategis karena berbatasan dengan jalur pelayaran internasional. Sehingga akan kelihatan kapal-kapal yang melintasi jalur tersebut", ujar Jamil.
Terkait pengibaran 79 bendera merah putih, dijelaskan Jamil, kegiatan diyakini sebagai bukti cinta tanah air masyarakat, serta memperkuat sinergisitas antara TNI, Polri dan Pemdes Sungai Cingam. #DISKOMINFOTIK