Pencarian

Penerimaan Peserta Didik Baru SMK Negeri 3 Bengkalis Berjalan Lancar

BENGKALIS – Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 3 Bengkalis sebagai salah satu sekolah menegah kejuruan di Kabupaten Bengkalis telah melaksanakan kegiatan penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun pelajaran 2020/2021. SMK yang dipimpin oleh Kusno ini menjadi salah satu sekolah yang banyak diminati oleh masyarakat, hal ini dibuktikan dengan banyaknya peserta didik yang mendaftar disekolah tersebut.

Hingga berita ini diturunkan SMK Negeri 3 Bengkalis telah mengumumkan bahwa terdapat 130 peserta didik yang sudah dinyatakan lulus dengan rincian sebanyak 70 peserta didik memilih program keahlian Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ), 32 pserta didik memilih program keahlian Teknik dan Bisnis Sepeda Motor (TBSM) dan 28 peserta didik memilih program keahlian Desain Pemodelan dan Informasi Bangunan (DPIB).

Ketua PPDB SMK Negeri 3 Bengkalis, Winaldi mengatakan 130 peserta didik yang sudah dinyatakan lulus mulai melakukan pendaftaran ulang pada tanggal 29 Juni 2020 sampai dengan 3 Juli 2020 dengan membawa beberapa persyaratan yang telah ditetapkan.

“Alhamdulillah kegiatan PPDB hingga pendaftaran ulang berjalan lancar meskipun dalam suasana pandemic covid-19, terimakasih yang sebesarnya kepada tim PPDB SMK Negeri 3 Bengkalis yang telah banyak membantu menyukseskan kegiatan ini. Kami dari pihak sekolah merasa bangga melihat antuiasme dari para orang tua karena menjadikan SMK Negeri 3 Bengkalis sebagai sekolah pilihan bagi putra dan putrinya” ujar winaldi. #DISKOMINFOTIK

Tim Redaksi