Pencarian

KITA BISA, BUKAN BUSA

“ALHAMDULILLAH, mudah-mudahan dengan 'baju baru' misi kami mewujudkan 20 ribu pengunjung seminggu, 80 ribu pengunjung sebulan, atau sejuta pengunjung setahun bisa terwujud, Pak!”, itulah komentar Babam Suryaman.

Komentarnya itu sebagai tanggapan atas tulisan kami yang bertajuk ‘Di Balik Perubahan “Wajah” Laman Website Diskominfotik’ yang kami share ke sejawat di grup WhatsApp (WA) internal Diskominfotik.

“Aamiin! In shaa Allah! Dengan disiplin dan kerja bersama serta sama bekerja, tak ada yang tak mungkin. Kita yang membuat target, pasti bukan orang lain yang mewujudkannya. Sekali lagi, kita bisa, karena kita memang bukan busa”, balas kami.

Kehidupan membutuhkan sebuah tujuan. Tujuan tersebutlah yang disebut target. Siapapun kita dan apapun yang dilakukan tentu memerlukan sebuah target.

Namun, beberapa orang berpendapat, target dan tujuan tidaklah terlalu penting. Namun yang terpenting adalah hasil akhir yang dicapai.

Meskipun sah-sah saja ada yang berpendapat demikian, tapi pikiran seperti itu kurang baik.

Sebab, target yang kita buat dan planning sebelum berbuat akan mempengaruhi kerja dan kinerja. Orang yang bekerja tanpa tujuan, biasanya akan bekerja seadanya. Asal-asalan. Seenak udel. Semau gue.

Terima kasih kepada seluruh sejawat atas target yang ingin dicapai itu. Kalau nanti ada suara sumbang, ada cemoohan, ada ejeken, abaikan saja. Tutup telinga rapat-rapat.

Tetap fokus, fokus, fokus dan fokuslah untuk memperjuangkannya. Buatlah satu langkah nyata yang terukur setiap hari untuk menuju target itu. Misi kalian bukanlah mission impossible.

Jangan pesimis. Usir jauh-jauh setiap sikap negatif yang bisa melemahkannya. Bangun dan kembangkan serta sirami terus target itu dengan air yang ditimbah dari sumur-sumur positive thingking.

Sebab, siapa lagi yang akan memperjuangkan impian itu, target itu, kalau bukan kalian dan kami. Siapa lagi kalau bukan kita semua.

Jangan pernah takut gagal untuk mewujudkannya karena target itu terlalu tinggi. Sebab, meskipun nanti tak berhasil, tetapi kita tetap telah mencapai sebuah kesuksesan di atas rata-rata keberhasilan orang lain.

Sekali lagi, dengan disiplin dan kerja bersama serta sama bekerja, tak ada yang tak mungkin. Teruslah berinovasi, beraktivitas dan berkreativitas untuk target-target terbaik selanjutnya.

In shaa Allah kita bisa, karena kita memang bukan hanya busa yang memutih, meskipun saat ini rambut kita sudah kian banyak yang hijrah dari hitam ke putih. *****

Bengkalis, 31 Agustus 2019

Tim Redaksi