Total Anggaran Rp397.800.000:

Sebanyak 309 Siswa Berprestasi Tingkat SMP Terima Beasiswa dari Disdik Bengkalis

Teks foto: Pelaksana Tugas Kadis Pendidikan Edi Sakura secara simbolis menyerahkan beasiswa berprestasi tingkat SMP Tahun Pendidikan 2017/2018, Senin, 8 Oktober 2018.

BENGKALIS -- Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bengkalis Edi Sakura, menyerahkan beasiswa untuk pelajar yang berprestasi tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) tahun 2018.

Katanya, ada 306 siswa berprestasi yang menerima beasiswa tersebut. Baik itu siswa yang berasal dari SMP Negeri maupun SMP Swasta.

"Ke-306 penerima beasiswa tersebut berasal dari 102 SMP Negeri dan SMP Swasta. Total anggaran untuk beasiswa tersebut Rp397.800.000," jelasnya.

Lebih rinci Edi Sakura menjelaskan, setiap sekolah menerima Rp3.900.000. Masing-masing untuk juara umum I, II dan III

"Juara umum I menerima Rp1.8000.000. Sedangkan juara umum II dan III masing-masing memperoleh beasiswa Rp1.300.000 dan Rp800.000," paparnya.

Mengenai mekanisme penyerahannya, Edi Sakura menjelaskan, masing-masing beasiswa tersebut ditransfer ke rekening masing-masing sekolah. Selanjutnya, oleh masing-masing Kepala Sekolah kepada siswa yang menerimanya.

Sedangkan dasar penetapan juara umu I, II dan III dilakukan berdasarkan nilai rapor siswa VII dan VIII tahun pendidikan 2017-2018 serta surat keterangan dari masing-masing Kepala Sekolah.

"Tak hanya itu. Agar tak salah sasaran, nilai rapor dan surat keterangan tersebut verifikasi oleh Disdik. Selanjutnya baru diterbitkan surat keputusan penetapan penerima beasiswa berprestasi oleh Kepala Disdik," jelas Edi Sakura.

Menurutnya, beasiswa ini berikan Pemerintah Kabupaten Bengkalis melalui Disdik sebagai salah satu bentuk penghargaan atas prestasi yang diraih siswa yang memperoleh juara umum I, II dan III di masing-masing SMP.

"Selain itu sebagai salah satu bentuk motivasi agar seluruh siswa SMP di daerah ini berlomba-lomba untuk meraih brestasi terbaik," imbuh Edi Sakura.

Kepada para pelajar SMP di kabupaten berjuluk Negeri Junjungan, selain untuk terus berprestasi, Edi Sakura juga mengajak siswa untuk selalu berbuat kebaikan.

"Keinginan kita tentu orang seluruh pelajar SMP di daerah ini selalu unggul dimanapun berada. Namun yang juga tidak kalah penting adalah menjadi pelajar yang baik dan berprestasi," tutupnya. #DISKOMINFOTIK