Pencarian

Pukul 23.00 WIB, JH Kabupaten Bengkalis Tiba di Bandara Hang Nadim Batam

BATAM - Sebanyak 231 dari 448 Jamaah Haji (JH) asal Kabupaten Bengkalis, yang tergabung dalam Kelompok Terbang (Kloter) 4, tiba di Bandara Internasional Hang Nadim Batam, sekitar pukul 23.00 WIB, Jumat, 31 Agustus 2018.

Terjadi perbedaan waktu dari jadwal sebelumnya yang menyebutkan ketibaan pesawat SV 5522 pembawa JH Kloter 4 tujuan Batam setelah tak off dari Jeddah, sekitar 45 menit atau tepatnya pukul 22.15 WIB.

"Alhamdulillah, meski terjadi delay, JH Kloter 4 informasi terakhir akan tiba di Bandara sekitar pukul 23.00 EIB. Setelah tiba dibandara mereka mengikuti mekanisme bandara sebelum melanjutkan perjalanan menggunakan bus menuju Asrama Haji Batam untuk proses penyambutan dan sebagai tempat istirahat sebelum besok pagi kembali melanjutkan perjalanan pulang ke Kabupaten Bengkalis," ujar Kepala Kantor Kementerian Agama Bengkalis, H Jumari ketika berada di Asrama Haji Batam.

"Informasi terakhir juga kita dapatkan kalau saat ini pesawat JH kloter 4 sudah masuk di kawasan udara Indonesia yang sebelumnya tadi melintasi kawasan Malaysia," sambungnya

Untuk pelaksanaan kegiatan serimoni penyambutan, akan digelar di Aula Arafah 1, sekitar pukul 00.00 WIB, dengan durasi kegiatan sekitar 1 jam.

Pantauan di Asrama Haji, para petugas baik medis maupun petugas lainnya sudah bergerak menuju bandar sekitar pukul 22.10 WIB. Persiapan untuk JH yang memerlukan kursi roda pun juga terlihat di Asrama Haji. 

Sementara Aula Arafah 1 Asrama Haji Batam, juga terlihat sudah disiapkan untuk menyambut kedatangan para jamaah yang telah melakukan perjalanan udara dari Jeddah selama sekitar 13 jam. #DISKOMINFOTIK

Tim Redaksi