TALANG MUANDAU – Bupati Bengkalis Amril Mukminin mengatakan kegiatan safari Ramadhan bertujuan memupuk silaturahmi antara pemerintah dengan masyarakat.
Menurutnya, melalui kegiatan safari Ramadhan, pemerintah daerah bisa langsung berkomunikasi, menerima dan menampung aspirasi terkait persoalan pembangunan, pemerintahan maupun pelayanan masyarakat di daerah.
“Oleh sebab itu, dalam setiap safari Ramadhan dan seperti juga malam ini, kami sengaja dan selalu membawa para kepala perangkat daerah,” ungkap Bupati Amril saat safari Ramadhan di Masjid Nurul Jihad, Desa Serai Wangi, Jum’at malam, 18 Mei 2018.
Melalui safari Ramadhan, Bupati Amril berharap seluruh kepala perangkat daerah, bukan saja mengenal masyarakat dan wilayah Kecamatan Talang Muandau, tetapi juga benar-benar mengetahui dan memahami secara langsung permasalahan yang dihadapi masyarakat.
“Jadi kami harapkan, permasalahan tersebut dibahas di tingkat kabupaten, serta ditemukan solusi secara cepat dan tepat sesuai tugas dan fungsi masing-masing,” paparnya.
Kemudian, kata Amril, solusi tersebut diimplementasikan melalui berbagai program dan kegiatan pembangunan dengan tetap mengedepankan skala prioritas.
“Semoga silaturahim kita di malam ini, bukan saja kian mengokohkan semangat kebersamaan, tetapi juga semakin memperkuat komitmen untuk terus memberikan kontribusi terbaik menjadikan Kecamatan Talang Muandau ini semakin maju, makmur dan sejahtera,” do’anya seraya di Aamiin-kan jamaah Masjid Nurul Jihad.
Safari Ramadhan ini diawali dengan kultum yang disampaikan ustadz Salawudin Siregar, kemudian buka bersama, shalat magrib, shalat Isya’ dan shalat tarawih, dilanjutkan dengan sambutan Bupati Amril, ditutup dengan ceramah dan do’a yang disampaikan Ustadz Muhammad Ashubli.
Usai shalat tarawih, Bupati Amril didampingi Ketua PKK Kasmarni dan Sekretaris Daerah H Bustami HY bersama istri, menyerahkan bantuan sosial dari Pemerintah Kabupaten dan zakat mal dari Bupati Amril kepada warga Desa Serai Wangi.#DISKOMINFOTIK.