PEKANBARU - Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah Kabupaten Bengkalis H Heri Indra Putra menghadiri rapat penyelenggaraan Ibadah Haji Embarkasi Haji Antara (EHA) Pekanbaru dan persiapan pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Provinsi Riau tahun 2020, Rabu 26 Februari 2020, di ruang rapat Melati Kantor Gubernur Provinsi Riau.
Rapat tersebut, dipimpin Asisten I Sekretariat Daerah Provinsi Riau, Ahmad Syah Harrofie didampingi Kepala Kantor Wilayah Kemenag Riau Mahyudin, Kepala Bagian Bina Mental (Kabag Bintal) Biro Kesra Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau, Sofwan Muhajir.
Pada kesempatan itu Pelaksana Harian (Plh) Sekda H Heri Indra Putra mengatakan, atas nama Pemerintah Kabupaten Bengkalis memberikan apresiasi atas dilaksanakannya rapat persiapan penyelenggaraan Ibadah Haji EHA dan rapat pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi Riau, dimana tahun ini perhelatan MTQ akan digelar di Kabupaten Pelalawan, mengingat ini untuk kemaslahatan umat jadi pelaksanaannya ini tentunya harus dipersiapkan dengan baik dan lebih awal.
"Kami sangat mendukung dan apresiasi atas upaya dari Pemerintah Provinsi Riau, terkait EHA dan MTQ. Semoga kedua agenda besar ini dapat terlaksana dengan baik dan berjalan lancar dengan harapan bisa terwujud tahun ini, ucap Heri.
Sementara itu, Asisten I Sekretariat Daerah Provinsi Riau, Ahmad Syah Harrofie dalam pertemuan itu mengatakan pada pelaksanaan EHA tahun 2020, terdapat beberapa perubahan penyelenggaraannya, pada tahun ini diselenggarakan dua instansi ada di Biro Kesejahteraan Rakyat dan Dinas Perhubungan Provinsi Riau.
"Untuk penyelenggaraan mobilitas darat dan udara langsung dikelola Dinas Perhubungan Provinsi Riau, untuk operasional pemberangkatan dan pemulangan jamaah haji dari Kabupaten/Kota ke emberkasi haji dikelola Biro Kesejahteraan Rakyat", ucap Asisten I Setdaprov.
Untuk Kuota Haji sementara dari Kementrian Agama Republik Indonesia tahun 2020 keseluruhan berjumlah 5064.
Pada hari yang sama, Ahmad Syah Harrofie juga menyebutkan, pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Provinsi Riau tahun 2020 dilaksanakan di Kabupaten Pelalawan.
"Semoga dengan ditetapkan Kabupaten Pelalawan menjadi tuan rumah diharapkan sedini mungkin harus dipersiapkan, baik itu penginapan, panitia penyelenggara serta semua administrasi pendukung lainnya harus dipersiapkan",tutupnya.
Turut mendampingi Plh Sekda Bengkalis rapat tersebut, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Bengkalis Aulia, Kepala Bappeda Hadi Prasetyo, Kabag Kesra H Hambali serta Kabag Kesra Se-Provinsi Riau dan para tamu undangan lainya.#DISKOMINFOTIK