Dukung Kewirausaan Mahasiswa Indonesia,

Politeknik Negeri Bengkalis Ikut KMI di Kota Batam

Teks foto: Mahasiswa bersama dosen pembimbing ketika mengikuti KMI di Kota Batam.

BATAM - Politeknik Negeri bengkalis (Polbeng) mendukung pertumbuhan dan perkembangan kewirausahaan khususnya di kalangan mahasiswa. Hal ini sejalan dengan arah kebijakan strategi Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti).

Hal tersebut dilaksanakan sebagai salah satu peningkatan mahasiswa yang berwirausaha.

Sebagai bentuk dukungan tersebut Politeknik Negeri Bengkalis mengikut sertakan Mahasiswa nya diajang Ekspo Kewirausahaan Mahasiswa Indonesia (KMI).

Hal ini disampaikan Adrian Irnanda Pratama yang merupakan dosen pembimbing KMI, melalui rilis yang dikirim ke Diskominfotik Bengkalis, Sabtu 23 November 2019.

Adrian mengatakan KMI merupakan pameran untuk menjalin jaringan usaha, pertukaran ide-ide usaha kreatif, dan melakukan sharing dengan wirausaha yang telah sukses yang diselenggaran Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Ditjen Belmawa) Kemenristekdikti.

"Melalui kegiatan ini diharapkan mahasiswa Indonesia dapat selalu mengembangkan semangat kewirausahaan," kata Adrian.

Adrian menambahkan Dalam rangkaian kegiatan ini juga diadakan Startup Summit yakni ajang bertemunya perusahaan rintisan baru (startup) mahasiswa berbasis digital dengan para angel investor untuk memberikan peluang pendanaan, sehingga dapat mengakselerasi startup dari kalangan mahasiswa lebih cepat berkembang dalam skala nasional dan dunia.

"Pelaksanaan Ekspo KMI X 2019 diselenggarakan di Kampus Politeknik Negeri Batam di Gedung Hanggar Politeknik “Kokok Haksono Djatmiko mengusung tema “KolaborasiX” Kolaborasi bisnis antar mahasiswa entrepreneur muda dengan investor yang prospektif pada perhelatan KMI ke- sepuluh," katanya.

Lanjut Adrian, Polbeng mengirim delegasi yang lolos dalam ajang KMI X ini diantaranya: Q-Mou Healthy Factory, Dosen Pembimbing, Adrian Irnanda Pratama, Mahasiswa, Siti Hidaya (Prodi Administrasi Bisnis Internasional), Wildaniati (Prodi Administrasi Bisnis Internasional), M. Iwaludi (Prodi Administrasi Bisnis Internasional).

Kemudian, Edam Burger, Pembimbing, Rosmida, Mahasiswa, Karina Krisnanda (Prodi Akuntansi Keuangan Publik), Lempernas Pembimbing: Endang Sri Wahyuni Mahasiswa Dea Yulianti (Prodi Akuntansi Keuangan Publik).

Lalu, Due-It Dosen Pembimbing, Adrian Irnanda Pratama, Mahasiswa, Irwansyah (Prodi Administrasi Bisnis), Azmil (Prodi Administrasi Bisnis), Suwito (Prodi Administrasi Bisnis).

Selanjutnya, Web Dragon, Dosen Pembimbing, Danuri, Mahasiswa, Hamdani (Prodi Rekayasa Perangkat Lunak), Roza Anugrah (Prodi Rekayasa Perangkat Lunak), Tito (Prodi Rekayasa Perangkat Lunak).

Adrian menjelaskan, Selain kegiatan KMI Award yakni pemilihan Wirausaha Terbaik dan Booth Pameran Terbaik sebagai puncak acara dalam kegiatan ini, KMI X ini juga mengadakan kegiatan Profesional Launching, Startup Summit, Talk Show kewirausahaan dari praktisi startup serta Pameran dan bazar produk kewirausahaan serta produk unggulan. ##DISKOMINFOTIK