STIE Syari’ah Bengkalis Wisuda 116 Mahasiswa

Teks foto: Suasana wisuda program sarjana STIE Syari'ah Bengkalis, di Cik Puan, Selasa, 15 Oktober 2019.

BENGKALIS - Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Syari'ah Bengkalis, Selasa, 15 Oktober menyelenggarakan wisuda program sarjana (S1). Terhitung, sejak pertama kali berdiri hingga kini, sudah 1.451 orang sarjana ekonomi syariah yang menamatkan pendidikan S1 nya di STIE Syari'ah Bengkalis.

Acara wisuda sarjana ke-11 STIE Syari'ah ini digelar di gedung Cik Puan, jalan Hang Tuah Bengkalis, dihadiri Bupati Bengkalis diwakili Asisten Perekonomian dan Pembangunan H Heri Indra Putra, Ketua Sementara DPRD Bengkalis H Khairul Umam, Sekretaris Koordinator Kopertais Wilayah XII Riau-Kepri Mittahuddin dan Ketua YayasaN Bangun Insani Bengkalis H. Isa Selamat.

Ketua STIE Syari’ah Bengkalis Khodijah Ishak menyampaikan, untuk lulusan angkatan ke XI tahun 2019 ini sebanyak 116 orang.

Secara rinci, Khodijah menjelaskan, 116 orang tersebut terdiri dari 80 orang dari Program Studi (Prodi) Akuntansi Syari’ah dan 36 orang dari prodi perbankan syari’ah.

"Alhamdulillah kami (STIE Syariah Bengkalis) telah melahirkan 1.451 orang sarjana. STIE Syariah bengkalis menjadi yang pertama dan satu-satunya perguruan tinggi agama Islam swasta yang terakreditasi B di Negeri Junjungan, Tak hanya perguruan tinggi, program studi akuntansi Syariah dan Perbankan Syariah Juga terakreditasi B," jelas Khodijah.

Koordinator Kopertais Wilayah XII Riau-Kepri yang diwakili Sekretaris Mittahuddin menyampaikan apresiasi kepada STIE Syariah Bengkalis yang sudah terakreditasi B.

"Akreditasi itu diperoleh tentu tidak terlepas dari usaha semua pihak, terutama dosen yang saat ini sudah banyak yang memiliki jabatan fungsional dan sertifikasi," terangnya.#DISKOMINFOTIK.