DURI – Bidang Kesehatan menyiagakan tim medis selama pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-44 tingkat Kabupaten Bengkalis yang berlangsung sekitar 10 hari di Kecamatan Mandau.
Ketua Bidang Kesehatan Syafrida Anggie Siswely mengatakan, tenaga kesehatan yang terlibat dalam Posko Kesehatan MTQ ke-44 ini berasal dari UPT Puskesmas Duri Kota dan UPT Puskesmas Pematang Pudu.
Guna memantapkan pelaksanaan tugas, fungsi, tanggungjawab serta hal lain yang berkenaan, Rabu, 18 September 2019, dilaksanakan rapat koordinasi internal Bidang Kesehatan.
Rapat tersebut ditaja di UPT Puskesmas Duri. Dipimpin Kasubag UPT Puskesmas Duri Endang Sapta Ningsih.
“Kebetulan kami ada tamu, jadi tak bisa memimpinnya secara langsung”, jelas Anggie Siswely yang juga Kepala UPT Puskesmas Duri Kota, kemarin.
Bagikan Vitamin dan Masker
Anggie Siswely mengatakan, saat registrasi ulang kafilah dari 11 kecamatan dan LPTQ Kabupaten Bengkalis, tim medis dari Bidang Kesehatan juga ikut andil.
Tim medis tersebut juga akan standby di tempat dan selama pendaftaran ulang kafilah berlangsung guna memberikan layanan kesehatan.
Selain itu, imbuhnya, juga akan bagi-bagikan vitamin untuk panitia agar stamina tetap terjaga.
“Jika ada panitia yang membutuhkan, akan kita bagikan”, jelas dokter yang sudah memiliki dua buah hati ini.
Selain itu, kata dokter berhijab kelahiran Duri, 21 Juli 1987 ini, juga pihaknya juga akan membagikan masker.
“Masker ada dan akan kita bagikan. Hanya persediaannya terbatas. Kita mohon bantuan masing-masing kecamatan untuk menambahnya. Bisa diminta di UPT Puskesmas kecamatan masing-masing. Kita juga baru dapat tambahan dari Dinas Kesehatan, namun tidak terlalu banyak”, terangnya.
Hari Ini Registrasi Ulang
Registrasi ulang peserta MTQ ke-44 tingkat Kabupaten Bengkalis di Kecamatan Mandau, akan dilaksanakan hari ini, Kamis, 19 September 2019.
Pendaftaran ulang ini bakal dimulai pukul 08.00 WIB dan berakhir pada pukul 18.00 WIB di Gedung Pertemuan Satuan Pendidikan SD Negeri 02 Mandau di Kawasan Pokok Jengkol, Duri. #DISKOMINFOTIK#