BANTAN – Bupati Bengkalis Kasmarni hadiri apel tahunan dan pembukaan tahun pelajaran baru 1443-1444 H, Selasa, 2 Agustus 2022 di pondok Pesantren Modern Nurul Hidayah (PMNH) Bantan.
Apel tahunan yang dilaksanakan sebagai momentum penerimaan santriwan dan santriwati baru, tetapi juga sebagai bagian dari upaya perkenalan seluruh rangkaian ekstrakurikuler di Pondok Pesantren Nurul Hidayah.
Bertindak menjadi inspektur upacara Wakil Gubernur (Wagub) Riau H Eddy Natar Nasution, meskipun dalam keadaan hujan. Tidak menyurutkan semangat santri baru tahun ini.
Wagub Eddy mengatakan kegiatan apel tahunan dan pembukaan tahun pelajaran baru merupakan kegiatan tahunan yang dilaksanakan pondok pesantren sebagai momentum emas dan massif dalam membentuk gerenasi yang berkualitas.
“Kepada seluruh wali santri yang hadir patut berbangga karena anak kita semua ini merupakan anak yang hebat dan terpilih, mari kita do’a bersama agar anak kita betah untuk menuntut ilmu tanpa gangguan dan hambatan,” kata Eddy.
Selanjutnya Eddy menambahkan tahun ini PMNH sudah menginjak usia 33 tahun, bukan masa yang singkat dengan menerbitkan ribuan alumni yang berkualitas.
“Melalui era globalisasi saat ini peran pondok sangat diperlukan untuk terus di dukung secara nyata lewat kebijakan dan program pembangunan di Provinsi Riau,” tuturnya.
Sementara itu Bupati Bengkalis Kasmarni berpesan kepada santriwati baru untuk selalu tekun dan sungguh-sungguh dan selalu menanamkan tekad yang kuat dan belajarlah dengan sepenuh hati dan tanamkan semangat dan cita-cita untuk menjadi yang terbaik diantara yang baik.
Ketua Pengadilan Agama Bengkalis Dr Hasan Nul Hakim, Kepala Kementerian Agama Bengkalis H Khaidir, Sekretaris Daerah Bengkalis H Bustami HY, Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM, H. Alfakhrurrazy, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Toharuddin dan pejabat di lingkungan Pemkab Bengkalis. ##DISKOMINFOTIK