Pencarian

Dinas Ketahanan Pangan Sosialisasikan Pola Konsumsi Pangan di Kecamatan Bandar Laksamana

BENGKALIS - Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Bengkalis melaksanakan Sosialisasi Pola Konsumsi Pangan Beragam, Bergizi Seimbang, dan Aman (B2SA) berlokasi di Puskesmas Desa Tenggayun Kecamatan Bandar Laksamana Sabtu, 10 Juli 2021. 

Selain sosialisasi, dalam kesempatan tersebut juga dilakukan lomba cipta menu pangan lokal yang diinisiasi TP PKK Kecamatan Bandar Laksamana.

Hadir Camat Bandar Laksmana Ecil Esyno, Ketua TP PKK Diana Rita, Kabid Konsumsi DKP Susy Hartati, sejumlah Kepala Desa dan TP PKK Desa se-Kecamatan Bandar Laksamana. 

Dalam perlombaan tersebut Desa Api Api mendapatkan juara I, Tanjung Leban Juara II dan Tenggayun juara III. 

Sementara harapan I Desa Sepahat, harapan II Temiang dan harapan III Api Api. 

Dalam sambutannya Kepala Dinas Ketahanan Pangan Imam Hakim menyebutkan setelah pelatihan ini semua peserta dapat melaksanakan penganekaragaman pangan dengan mensubstitusi sumber pangan dengan sumber pangan lokal yang ada di Kabupaten Bengkalis. 

"Para kader PKK di kecamatan maupun di kelurahan dan ibu-ibu rumah tangga diharapkan dapat mensosialisasikan dan memberi contoh bagi masyarakat serta mampu menerapkan dalam kehidupan sehari-hari untuk menu keluarga yang Beragam Bergizi Seimbang dan Aman (B2SA) dengan memanfaatkan pangan Lokal," pungkasnya. #DISKOMINFOTIK 

Tim Redaksi