Pencarian

Bupati Kasmarni Buka Pelatihan Pelatih Taekwondo Bengkalis

MANDAU - Bupati Bengkalis Kasmarni membuka pelatihan pelatih Taekwondo tingkat Kabupaten Bengkalis Kamis, 1 April 2021 di Hotel Grand Zuri Kecamatan Mandau.

Sebanyak 25 peserta mengikuti pelatihan yang diselenggarakan selama 3 hari ini.

Hadir sebagai narasumber dalam pelatihan tersebut Cepriadi dan Andrio Loka Saputra dari Pekanbaru.

Sementara tampak hadir mendampingi Bupati Kasmarni dalam acara tersebut Kepala Disnakertrans Bengkalis Kholijah, Kepala Dinas Pendidikan Edi Sakura, Sekretaris Diskominfotik Adi Sutrisno, Camat Bathin Solapan Wahyudin.

Ketua Pengkab Taekwondo Indonesia Bengkalis Supangat Hendro Pramono mengatakan digelarnya pelatihan ini agar pelatih dan asisten pelatih dapat mengetahui bagaimana menjadi pelatih yang baik dan benar dalam menghasilkan atlit berprestasi.

"Ini kegiatan satu-satunya di Kabupaten Bengkalis. Biasanya kegiatan ini dilakukan ditingkat Provinsi. Mudah-mudahan kegiatan seperti ini bisa terus dilanjutkan," ujar Hendro.

Sementara itu dalam sambutannya Bupati Kasmarni mengapresiasi terselenggaranya kegiatan sebagai wujud kepedulian dalam pembangunan olahraga berprestasi taekwondo.

"Kami sangat mendukung serta mensupport atas diselenggarakannya pelatihan ini, karena dapat menjadi sarana pembelajaran bagi para pelatih taekwondo Kabupaten Bengkalis yang akan memberikan multi efek positif dalam perkembangan serta peningkatan olahraga taekwondo khususnya di Kabupaten Bengkalis.

Orang nomor satu di Negeri Junjungan ini menyakini pelatihan ini dapat menciptakan para pelatih yang handal dan profesional di masa mendatang sehingga ke depan dapat membina atlet berprestasi untuk berbicara pada tingkat lebih tinggi baik di level nasional maupun internasional.

"Mari kita tingkatkan prestasi atlet taekwondo Kabupaten Bengkalis. semoga kita bisa mengejar dan terus prestasi pada setiap event yang diselenggarakan dalam semua tingkatan khusus pada cabang taekwondo," harap Kasmarni. #DISKOMINFOTIK

Tim Redaksi