Forum Anak Kabupaten Bengkalis Ikut Meriahkan Mibara

Teks foto: Forum Anak Kabupaten Bengkalis saat ikut meriahkan Mibara

BENGKALIS - Forum Anak Kabupaten Bengkalis ikut meriahkan  kegiatan Minggu Membaca ramai-ramai atau kerab disebut dengan (Mibara) Ahad, 1 Desember 2019 bertempat di taman Batu Ampar jalan Karimun Bengkalis.

Dalam kegiatan yang diselenggarakan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kabupaten Bengkalis ini dimulai tepat pukul 16.00 WIB. 

Tak sekedar ikut membaca bersama, Forum Anak Kabupaten Bengkalis ini turut berinteraksi dengan peserta Mibara lainnya. 

Interaksi yang dilakukannya yaitu mengajak peserta Mibara melakukan ice breaking untuk memecahkan ketegangan dan menciptakan suasana riang gembira. 

Suasana terasa kian akrab kala sejumlah peserta Mibara yang didominasi dari siswa taman kanak-kanak ini menampilkan pertunjukan seperti menyanyi, mendongeng, berdoa dan membaca surat pendek.

Sejumlah peserta Mibara tampak antusias dengan kegiatan yang digelar dalam rangka meningkatkan minat baca masyarakat ini. 

Hal tersebut terlihat dari sejumlah peserta Mibara yang membaca lebih dari satu buku. 

Usai membaca buku pilihannya, sejumlah peserta Mibara diminta menceritakan kembali isi buku tersebut. 

Salah satu anggota Forum Anak Kabupaten Bengkalis, Putri mengaku senang bisa terlibat dalam kegiatan Mibara. 

"Kami dari Forum Anak sangat senang bisa mengikuti kegiatan positif seperti ini. Semoga kegiatan ini dapat di laksanakan secara berkesinambungan agar anak-anak dapat menanamkan hobi membaca sejak dini," ucapnya. #DISKOMINFOTIK