BENGKALIS – Pekan Olahraga (POR) Politeknik Negeri Bengkalis resmi ditutup oleh Direktur Politeknik Bengkalis Muhamad Milchan Kamis petang, 31 Oktober 2019 di Stadion Panglima Muhammad Ali jalan Air Putih Bengkalis.
Penutupan Ajang bergengsi tingkat mahasiswa se-Politeknik Negeri Bengkalis tersebut dihadiri Kepala Dinas (Kadis) Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disbudparpora) Anharizal, Paur Humas IPTU Kusnandar Subekti dan Kasat Samapta AKP Basuki Yuniarto dari Polres Bengkalis serta Kepala Seksi (Kasi) Penguatan Kapasitas Sumber Daya Komunikasi Publik dan Penyediaan Akses Informasi Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfotik) Kabupaten Bengkalis Dani Syofian.
Sebelum dilakukan penutupan, terlebih dahulu dihadapan tamu undangan dilakukan pertandingan final sepak bola antara jurusan Tenik Sipil dan Teknik Elektro.
Direktur Politeknik Negeri Bengkalis Muhamad Milchan mengatakan Pekan Olahraga ini dilakukan setiap tahun dan dilaksanakan setelah mahasiswa melaksanakan ujian semester.
“Kegiatan ini kita lakukan setiap tahun, dan ini sudah tahun ketiha. Pekan Olahraga sengaja dibuat sebagai refreshing setelah mahasiswa melakukan ujian semesternya,” ucapnya.
Kegiatan yang berlangsung selama 4 hari, mulai 28 Oktober 2019 ini memperlombakan sebanyak 6 cabang olahraga (cabor), yaitu sepak bola, volly, atletik, catur, badminton dan tenis meja.
Peserta Pekan Olahraga ini merupakan perwakilan dari 8 jurusan se-Politeknik Negeri Bengkalis, dan tercatat ada 17 program studi di Politeknik Negeri Bengkalis.
“Ada 6 Cabor pada Pekan Olahraga ini. Sepak bola diikuti 7 tim, voly putra 9 tim, voly puti 6 tim, bulutangkis single 14 peserta, ganda 14 peserta, atletik 10 peserta, catur 22 peserta serta tenis meja 14 peserta,” jelas Muhamad Milchan.
Selain sebagai refreshing, lanjut Muhamad Milchan tujuan dilaksanakan Pekan Olahraga ini juga untuk mencari atlit terbaik yang akan diutus mewakili Politeknik Negeri Bengkalis dalam Porseni yang diikuti 43 Politeknik se-Indonesia.
Sementara itu, Kadis Disbudparpora Anharizal mendukung penuh kegiatan Pekan Olahraga Politeknik Negeri Bengkalis.
“Kami mengapresiasi dan mendukung penuh terlaksananya kegiatan ini. Bagaimanapun kegiatan ini merupakan kegiatan yang baik,” jelasnya.
Kemudian Anharizal berharap kegiatan Pekan Olahraga ini dapat terus terlaksana ditahun-tahun mendatang, agar tak hanya ditingkat Politeknik, mahasiswa Politeknik Bengkalis menjadi atlit yang mewakili Kabupaten Bengkalis.
“Mudah-mudahan kegiatan seperti ini dapat terus terlaksana sehingga Politeknik Bengkalis menumbuhkan mahasiswa-mahasiswa yang selain berprestasi di bidang akademis juga di bidang non akademis seperti olahraga,” pungkasnya. #DISKOMINFOTIK