Pencarian

Saat Pamitan Bersama Istri:

Irjen Widodo Eko Prihastopo, “Tetap Semangat, In Shaa Allah Masalah Bisa Dihadapi”

Menerima cenderamata dari Gubri H Syamsuar

PEKANBARU – Sejak 27 September 2019, Irjen Widodo Eko Prihastopo resmi mengakhiri tugasnya kurang lebih selama 1 tahun dan 1,5 bulan sebagai Kapolda Riau.

Dia diangatikan Irjen Agung Setya Imam Effendi yang sebelumnya menjabat Deputi Bidang Intelijen Siber BIN (Badan Intelejen Negara).

Selanjutnya, Irjen Pol Widodo EP yang merupakan lulusan Akademi Kepolisian tahun 1986 ini melanjutkan pengabdiannya di BIN.

Bertempat di Balai Serindit Gedung Daerah Riau, jalan Diponegoro No 23 Pekanbaru, ditaja malam kenal pamit keduanya.

Gubernur Riau (Gubri) H Syamsuar, Wagubri H Edy Natar Nasution beserta Forkopimda Riau, Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Riau hadir pada malam kenal pamit Jenderal Bintang Dua yang sama-sama berasal dari Jawa Tengah tersebut.

“Secara kedinasan, saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya untuk rekan-rekan Forkopimda di bawah Pak Gubernur. Terima kasih Bupati dan Walikota yang telah menjalani koordinasi dengan baik”, ujar Irjen Widodo EP didampingi istri Fabiola, saat menyampaikan kata-kata berpamitan.  

Polda Riau, sambung mantan Wakapolda Jawa Timur ini, tidak akan berhasil dalam menjalankan visi misinya tanpa dukungan semua pihak.

Kepada seluruh anggota Polda Riau, Irjen Widodo EP yang pernah menjabat Kapolresta Tanjung Pinang Polda Riau (2003) ini  untuk tetap semangat.

“Tetap pelihara semangat, insya Allah masalah akan bisa kita hadapi”, pesan Irjen Widodo EP yang pernah menjabat  Kasat Lantas Polres Maluku Utara Polda Maluku dan Poltabes Semarang Polda Jawa Tengah ini.

Kemudian, dia juga berharap dukungan dan doa agar dapat menjalankan tugas di tempat baru dengan sukses.

Menerima gelar adat di Kabupaten Kampar (Foto: Int)

Gelar di Kampar

Dikatakan Irjen Widodo EP, ada satu kenangan manis yang tidak bisa dilupakannya. Yakni, pemberian gelar dari masyarakat Kampar, .

“Banyak kenangan manis terima kasih kepada saudara saudara sekalian”, ujarnya dengan suara sedikit bergetar.

Adapun gelar yang dimaksudkan Irjen Widodo EP tersebut adalah Datuk Palimo Sutan Dirajo.

Gelar kehormatan ini diberikan Pesukuan Bendang Datuk Paduko Majo Kenegerian Air Tiris, Kabupaten Kampar, Senin, 8 April 2019.

“"Jujur ada rasa takut dalam hati atas penobatan ini, karena merupakan amanah dari masyarakat Kampar yang diberikan kepada saya. Semoga saya dapat mengemban amanah ini dengan baik," ungkap Irjen Widodo EP, kala itu. #DISKOMINFOTIK

Menerima gelar adat di Kampar (Foto: Int)

Tim Redaksi