BENGKALIS – Sempena peringatan Hari Jadi ke-507 Bengkalis, Jum’at malam kemarin, 19 Juli 2019, Pemerintah Kabupaten Bengkalis menggelar tabligh akbar.
Kegiatan tabligh akbar yang dipusatkan di lapangan Tugu Bengkalis tersebut menghadirkan penceramah yang juga actor. Yakni, ustadz Sholeh Mahmoed Nasution atau ustadz Solmed.
Sebelum memberikan tausiah di lapangan Tugu Bengkalis, terlebih dahulu ustadz Solmed dijamu makan malam di rumah dinas Sekretaris Daerah Bengkalis H Bustami HY, jalan Bathin Alam, Bengkalis.
Usai santap malam dan sebelum menuju lapangan Tugu, ustadz Solmed mendapat surprise atau kejutan dari H Bustami berupa nasi tumpeng.
Kejutan tersebut diberikan karena pada Jum’at kemarin itu ustadz Solmed yang lahir di Jakarta 19 Juli 1983 tersebut berulang tahun yang ke-36.
"Selamat milad ustadz. Semoga dengan bertambahnya usia, ustads senantiasa beri kesehatan dan tetap istiqomah menjalankan dakwahnya", ujar H Bustami HY.
Ustadz Solmed yang sama sekali tidak mengetahui bakal memperoleh surprise itu, merasa sangat terharu.
Dia mengucapkan terima kasih kepada pemerintah dan masyarakat Kabupaten Bengkalis atas perhatian tersebut.
“Saya berdoa dengan bertambahnya usia saya dan bertepatan juga dengan Hari Jadi Bengkalis, semoga Allah memberikan keberkahan kepada kita semua", ujar ustadz solmed.
Hadir pada perayaan ulang tahun tersebut Kapolres Bengkalis Yusuf Rahmanto, Asisten Pemerintahan Hj Umi Kalsum, Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Haholongan, dan Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan H Indra Gunawan.
Kemudian, Kepala Dinas Komunikasi, Informasi dan Statistik Johansyah Syafri, Kabag Umum H Alfakhrurozi, Ketua DDII Kabupaten Bengkalis Muhammad Shubli, Ketua STIE Bengkalis Khadijah, serta Matalina Humaira dan Annisa Azzahra (Hafidz Indonesia). ##DISKOMINFOTIK