BENGKALIS - Bertempat di lapangan Bola Voli Desa Jangkang, mewakili Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga (Disparbudpora) Kabupaten Bengkalis, Kepala Bidang (Kabid) Olahraga Samsudin menutup Turnamen Bola Voli Putri Karang Taruna Karya Berseri Desa Jangkang Cup I Tahun 2024. Ahad, 4 Februari 2024.
Turnamen yang berlangsung mulai 21 Januari hingga 4 Februari 2023 tersebut diakhiri dengan menyaksikan Final 3 - 4 antara Tim Bathin Alam melawan Tim Senggoro Kesuma dan Final 1 - 2 antara Tim Tuan Rumah Jangkang A melawan Tim Air Putih.
Hingga akhir pertandingan, Tim Bathin Alam berhasil menundukkan Tim Senggoro Kesuma dengan Skor 3 - 1. Sementara Tuan Rumah harus berbesar hati untuk berada diposisi juara 2 setelah kalah 3 - 0 terhadap Tim Air Putih.
Kabid Samsudin dalam sambutannya menuturkan bahwa, upaya pembangunan masyarakat tidak hanya dititikberatkan pada pembangunan infrastruktur sarana dan prasarana semata, akan tetapi pembangunan menyeluruh juga dilakukan terhadap pembangunan sumberdaya manusia.
"Salah satu upaya pembangunan sumberdaya manusia adalah melalui pembinaan olahraga. Seperti yang kita ketahui bersama, bola voli merupakan salah satu jenis olahraga yang sangat populer di tengah masyarakat kita. Sebagian besar masyarakat sangat menyukai olahraga ini, dimana hampir setiap desa memiliki lapangan bola voli". Ucap Samsudin.
Selanjutnya beliau juga berharap, dengan dilaksanakan turnamen ini dapat memupuk persaudaraan serta mempererat rasa persatuan dan kesatuan antar peserta turnamen khususnya antar masyarakat.
"Kami berharap dengan dilaksanakan turnamen ini dapat memupuk persaudaraan serta mempererat rasa persatuan dan kesatuan antar peserta turnamen khususnya antar masyarakat juga mampu meningkatkan peran serta masyarakat untuk berprestasi dalam bidang olah raga". Harap Samsudin.
Acara diakhiri dengan penyerahan hadiah kepada tim pemenang yaitu, Juara 1 Tim Air Putih, Juara 2 Tim Jangkang A, Juara 3 Tim Bathin Alam dan Juara 4 Tim Senggoro Kesuma.
Hadir dalam acara, Camat bantan yang di wakili Kasi PMD Kecamatan Bantan, PJ Kepala Desa Jangkang, Bhabinkamtibmas Desa Jangkang, PJ Kepala Desa Deluk, Bantan Tua, Pasiran, Senggoro, Pambang Pesisir, Ketua BPD Desa Jangkang, Direktur BUMDES Desa Jangkang, Perwakilan PBVSI Kabupaten Bengkalis, Perwakilan Karang Taruna Kabupaten Bengkalis, Ketua Karang Taruna Karya Berseri Desa Jangkang dan supporter dari tim final. #DISKOMINFOTIK.