BENGKALIS - Dalam upaya menyongsong Revolusi Industri 5.0, Politeknik Negeri Bengkalis (Polbeng) melalui Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika (HMTI) menggelar Seminar Kewirausahaan.
Adapun tema yakni “Strategi untuk membangun jiwa kewirausahaan yang kompetitif, kreatif, dan Inovatif menuju era sociaty 5.0 pada Rabu, 1 November 2023.
Kegiatan ini sempena Pekan Kreativitas Mahasiswa (PKM) Teknik Informatika dengan mengusung tema kegiatan “Tingkatkan Prestasi Mahasiswa TI di Bidang Olahraga, Esport dan Teknologi Kewirausahaan melalui Pekan Kreativitas HTMI.
Seminar ini diikuti oleh lebih dari 50 mahasiswa lintas jurusan di Polbeng. Saat berjalannya kegiatan seminar ini terlihat bahwa mahasiswa sangat antusias dalam mengikuti materi yang disampaikan oleh pemateri yang berlangsung hampir 2 (dua) jam lebih.
Sebagai narasumber dalam seminar kewirausahaan ini yakni Erik Maunanta selaku Ketua Gerakan Ekonomi Kreatif Nasional (Gekrafs) Bengkalis.
Erik menyampaikan bahwa pentingnya bekal pengetahuan terkait bagaimana Mahasiswa dapat menyikapi terhadap perubahan zaman di era teknologi ini, terutama dalam menyongsong revolusi industri 5.0 yang saat ini sedang tumbuh.
Pada kesempatan ini Erik selaku Pemateri membahas tentang Strategi Marketing di Era Industri 5.0. Dengan tujuan berharap bagaimana Mahasiswa nantinya mampu memanfaatkan tekhnologi Artificial Intelligence (AI) sebagai akses untuk mengoptimalkan upaya pemasaran melalui teknologi informasi sehingga dapat membantu pengusaha dalam melakukan optimalisasi pemasaran berbasis teknologi informasi dan sekaligus sebagai wadah kreativitas mahsiswa dalam mempersiapkan diri untuk memasuki dunia kerja ataupun berwirausaha nantinya.
Seminar Kewirausahaan ini dibuka oleh ketua Jurusan Teknik Informatika Polbeng Bapak Kasmawi, beliau juga menyampaikan bahwa pentingnya mahasiswa dalam mempersipakan diri untuk bersaing dimasa depan, karena mahasiswa adalah generasi penerus bangsa yang akan menggantikan posisi generasi sekarang. Sehingga perlu mempersiapkan diri terutama dalam bersikap, berilmu dan mampu berkomunikasi dengan baik. #DISKOMINFOTIK.