Pencarian

Gelar Semimar Sehari Bagi Siswa Sekolah dan Organisasi Wanita Di Bengkalis

Akna Juita: Sebagai Wujud Keprihatinan & Perhatian Sebagai Istri ASN Maupun IRT

BENGKALIS - Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Bengkalis menggelar seminar sehari bagi siswa sekolah dan organisasi wanita di Kabupaten Bengkalis Sabtu, 3 Desember 2022. 

Ketua DWP Kabupaten Bengkalis Akna Juita menyebut digelarnya seminar sehari ini sebagai wujud keprihatinan dan perhatian sebagai Istri Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun Ibu Rumah Tangga (IRT). 

"Melalui seminar ini intinya kami ingin memberikan pengetahuan kepada kita yang hadir saat ini, agar dapat memahami secara jelas dan terperinci akan bahaya gadget dan bulliying, sehingga kita memperoleh informasi yang kelak bisa kita terapkan dalam setiap aktifitas kehidupan dan dapat dikembangkan secara lebih luas kepada masyarakat," ujar Akna Juita. 

Lanjut Akna Juita, hal itu guna tindakan pencegahan terhadap bahaya gadget dan buliying. 

Selain diperlukan kerjasama dari semua elemen, baik pihak keluarga, sekolah, tempat kerja, pemerintah sampai para saksi mata yang melihat tindakan bullying secara langsung.
"Untuk itu mari kita semua memberikan kontribusi untuk kehidupan yang damai bagi anak-anak indonesia dan anak-anak yang ada di negeri junjungan ini," ajaknya.
Seminar sehari dibuka langsung Bupati Kasmarni diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) Bustami HY, serta turut dihadiri Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan Bengkalis Johansyah Syafri, Ketua Tim Penggerak Pembersayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Bengkalis Siti Aisyah, Sekretaris DP3A Bengkalis Syahidallah. 

Adapun tema dalam seminar sehari tersebut yakni  “Pengaruh Gadget dan Bullying Terhadap Masa Depan Generasi Emas”. #DISKOMINFOTIK

Tim Redaksi