Pencarian

Alhamdulillah, Taman Al- Hijrah STIE Syari’ah Bengkalis Diresmikan Bupati Kasmarni

BENGKLIS -  Civitas akademi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Syariah Bengkalis, merasa senang atas peresmian Taman Al Hijrah oleh Bupati Bengkalis Kasmarni, Senin 8 Maret 2022.

Peresmian Taman Al Hijrah STIE Syariah Bengkalis ini bersama dengan peremian lapangan volly dan pembukaan Tournament Volly Ball STIE Cup II Tingkat Pelajar SMA/SMK/MA sederajat se-Provinsi Riau.

Menurut Ketua STIE Syariah Khodijah Ishak, terkait nama Al Hijrah,  mengandung makna reformasi yang luar biasa. Semangat reformasi tersebut terlihat dari langkah-langkah strategis yang dilakukan Nabi Muhammad SAW ketika baginda menetap di Madinah, baik dalam bidang sosial keagamaan, politik, hukum maupun ekonomi.

“Spirit reformasi yang dipraktekkan Nabi Muhammad SAW bersama para sahabatnya dalam berhijrah, harus kita tangkap dan aktualisasikan dalam konteks kekinian, suatu konteks zaman yang penuh ketidakadilan ekonomi, rawan krisis moneter, kemiskinan dan pengangguran yang masih banyak di bawah sistem dan dominasi ekonomi kapitalisme” jelas Khodijah.

Berdasarkan hal tersebut, tambah khodijah, STIE Syariah Bengkalis yang menekuni bidang Ekonomi Islam menjadikan perjalanan Hijrah yang diilakukan Rasulullah SAW dibidang ekonomi ini sebagai Motto dalam meneruskan perjuangan yang telah diajar dan ditunjuk Baginda.

“Adapun Motto Al Hijrah  yakni Semarak Integrasi Ekonomi menjadi semboyan perjuangan STIE Syariah dalam mengenalkan, mencanangkan sekaligus mempraktekkan perekonomian Syariah di wilayah rumpun melayu” terangnya.

Hadir dalam kegiatan ini, Ketua Yayasan Bangun Insani, yang juga staf ahli khusus Bupati Isa Selamat, Asisten Prekonomian dan Pembangunan, H Heri Indra Putra, para staf Ahli Bupati, sejumlah pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis, Camat Bengkalis, Ade Swirman, Ketua Koni Bengkalis, Darma Firdaus Sitompul dan tamu undangan lainnya serta Civitas Akademika STIE Syari’ah Bengkalis#DISKOMINFOTIK

Tim Redaksi