Pencarian

Diskusikan Berbagai Masalah dan Program Bengkalis Kedepan

Bupati Kasmarni Jamu Gubri Makan Malam Bersama di Wisma Sri Mahkota Bengkalis

BENGKALIS - Bupati Bengkalis Kasmarni didampingi Wakil Bupati Bengkalis H. Bagus Santoso beserta Forkopimda Bengkalis menjamu Gubernur Riau (Gubri) H. Syamsuar bersama Ketua TP-PKK Provinsi Riau Misnarni Syamsuar Makan Malam bersama, di Wisma Sri Mahkota Bengkalis, Senin 6 September 2021.

Ramah tamah yang dikemas secara sederhana dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat berlangsung santai, Gubri beserta rombongan dijamu dengan menu makanan berciri khas masakan melayu.

Usai menyantap makan malam Bupati Bengkalis tampak asik berbincang dan berdiskusi dengan Gubri membahas berbagai masalah dan program demi memajukan Kabupaten yang berjuluk Negeri Junjungan ini.

Bupati Kasmarni mengatakan, silaturahmi seperti ini harus terjaga, apalagi disaat pandemi ini kita harus mencari solusi dan jalan keluar demi menekan angka kasus Covid-19.

"Alhamdulillah kasus Covid-19 di Provinsi Riau khususnya di Kabupaten Bengkalis saat ini sudah mulai menurun, mudah-mudahan hal ini bisa berkelanjutan. Dan pastinya kita tetap akan menghimbau masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan demi kebaikan kita bersama, kami juga berharap kolaborasi dan sinergitas antara Pemerintah Daerah dan Pemererintah Provinsi bisa terus terjalin dengan baik, dengan berkolaborasilah kita bisa menekan angka kasus aktif covid-19 saat ini, " ungkap Kasmarni.

Tak ingin menyia-nyiakan kesempatan, Bupati yang sering disapa Bunda Kasmarni kala berbincang dengan Gubri turut menyampaikan harapan adanya kolaborasi yang apik dalam memperjuangkan nasib salah satu objek wisata pantai yang ada di Bengkalis.

"Mengenang pulau Rupat yang telah lama masuk dalam Kawasan Strategi Pariwisata Nasional (KSPN), kami pun berharap adanya kerjasama kita pak, demi memperjuangkan Pulau Rupat di kancah Nasional, dan demi kemajuan Pariwisata di Provinsi Riau khususnya Kabupaten Bengkalis," ujar Kasmarni.

turut ikut dalam acara jamuan makan malam tersebut, Ketua DPRD Bengkalis H. Khairul Umam, Kejari Bengkalis Rakhmat Budiman, Sekretaris Daerah Bengkalis H. Bustami HY, Ketua TP-PKK Kabupaten Bengkalis Hj. Siti Aisyah Bagus serta sejumlah Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis. ##DISKOMINFOTIK

Tim Redaksi