Pencarian

Maaf, Sementara Waktu Layanan CCTv dan WiFi Dihentikan

BENGKALIS – Terhitung 1 Januari 2021 sampai batas waktu tak tertentu, layanan aplikasi pemantauan CCTv (Closed Circuit Television) di dua pelabuhan roro dan layanan WiFi (wireless fidelity) di fasilitas umum di kota Bengkalis berhenti alias mati.

Penghentian layanan aplikasi CCTv dan WiFi gratis di sejumlah titik lokasi ini oleh pihak pengelola Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfotik) Kabupaten Bengkalis, karena telah berakhirnya tahun anggaran 2020.

“Untuk sementara waktu kita hentikan dulu, mulai 1 Januari 2021. Untuk mengaktifkan kembali layanan tersebut kita masih menunggu proses pengadaan langganan bandwidth tahun 2021 melalui e-katalog,” ungkap Kepala Diskominfotik Bengkalis Johansyah Syafri melalui Kepala Bidang Pengelolaan Berbasis Elektronik (PBE) Zulkifli, Kamis 31 Desember 2020.

Lebih lanjut Zulkifli, menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat dan atas penghentian sementara layanan aplikasi CCTv dan WiFi

Zulkifli berharap proses e-katalog pengadaan langganan bandwidth segera tuntas pada awal bulan tahun 2021, sehingga penghentian layanan ini diharapkan tidak berlangsung lama.

“Mudah-mudahan, prosesnya cepat, sehingga kita bisa melayani masyarakat secara maksimal,” ungkap pria yang akrab dipanggil Zul ini.

Adapun fasilitas WiFi yang tersebar di sejumlah fasilitas umum dihentikan sementara layanannya, yakni  di pelabuhan penyeberangan roro Desa Air Putih Kecamatan Bengkalis, pelabuhan penyeberangan roro, Desa Sungai Selari Kecamatan Bukit Batu.

Selain itu, fasilitas WiFi yang dihentikan layanannya, meliputi faslitas di Taman Air Mancur, Taman Andam Dewi, Taman Batu Ampar dan Masjid Istiqomah Bengkalis. #DISKOMINFOTIK

Tim Redaksi