Indahnya Ramadhan Dengan Berbagi, Tim Penggerak PKK Pedekik Bagi Takjil dan Masker

Teks foto: Ketua Tim Penggerak PKK Desa Pedekik bagi takjil dan masker kepada warga

 

PEDEKIK - Meskipun penyambutan dan kegiatan bulan suci Ramadhan tahun ini terasa berbeda terutama bagi umat muslim, namun keindahan untuk saling berbagi pada bulan ramadhan kali ini, tetap terjaga dengan baik.

Hal itu sebagaimana dilakukan Tim Penggerak PKK Desa Pedekik sore ini, membagi-bagikan takjil dan masker gratis ke setiap rumah warga.

Pembagian ratusan takjil dan masker itu dilakukan langsung oleh Ketua Tim Penggerak PKK Desa Pedekik Rita Afriana.S bersama anggota dan juga dibantu Pemuda Desa Pedekik.

"Untuk hari pertama ini ada 500 takjil dan 500 masker, kita bagi ke setiap rumah warga khusunnya di dusun 3 dan 4 Desa Pedekik. Semantara hari kedua kita akan lanjutkan membagi takjil beserta masker di dusun 1 dan 2, semoga dengan saling berbagi ini keeratan tali persaudaraan kita selalu terjaga dengan baik," ungkap Ketua Tim Penggerak PKK Desa Pedekik, Kamis 30 April 2020.

Bagi-bagi takjil ini, tak lain sebagai bentuk kepedulian serta berbagi kepada sesama di bulan Ramadhan yang penuh berkah serta ampunan ini.

“Untuk hari ini, alhamdulillah sekitar ratusan takjil dan masker habis kami bagikan kepada masyarakat dusun 3 dan 4 dan insya allah kami akan lanjutkan bagi takjil dan masker di hari-hari berikutnya untuk dusun 1 dan 2, kita harus berbagi dengan orang lain sehingga makna puasa kita berlimpah menuju hari kemenangan,” ujarnya.

Pada kesempatan itu juga, Ketua Tim Penggerak PKK Desa Pedekik dan anggota mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa kepada setiap warga yang menerima takjil dan masker, semoga puasa tahun ini jauh lebih baik.

“Kami juga mengajak kepada semua warga Desa Pedekik agar terus waspada serta mentaati imbauan pemerintah agar tetap tinggal dirumah atau tidak terlalu bebas keluar rumah, jaga keluarga dengan baik supaya kita semua tidak tertular dari virus corana,” doanya.##DISKOMINFOTIK