BENGKALIS – Agar terwujudnya persamaan persepsi dan untuk saling meningkatkan sinergisme, sehingga dapat melahirkan prodak maupun kegiatan terkait ketahanan pangan, Dinas Ketahanan Pangan (DPK) Kabupaten Bengkalis menggelar Rapat Koorniasi Dewan Ketahanan Pangan, Selasa, 10 Desember 2019.
Kegiatan yang dilangsungkan di ruang rapat Dinas Ketahanan Pangan, Jalan Antara, Bengkalis ini dibuka secara resmi Bupati Bengkalis Amril Mukminin, diwakili Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi dan Politik, Haholongan.
Rakor Dewan Ketahanan Pangan yang melibatkan Perangkat Daerah seperti Dinas Pertanian, Kesehatan, Perijanan, Litbang, PMD, Koperasi dan Dinas Pendidikan, serta Instansi Vertikal terkait seperti BPS, Bulog, Karantina Pertanian, Kementerian Agama ini juga diharapkan mampu menjadi media komunikasi terhadap kebijakan pembangunan di bidang pangan, serta hal-hal yang dianggap perlu terhadap kondisi pangan di Kabupaten Bengkalis.
“Melalui Rakor ini diharapkan juga dapat menyusun langkah-langkah strategis demi meningkatkan produksi berbagai komoditi pangan melalui berbagai upaya diantaranya pencetakan lahan baru dan peningkatan produktifitas, pencegahan alih fungsi lahan, serta menyediakan cadangan pangan daerah,” harap Haholongan.
Sementara itu, Kepala DPK, H Imam Hakim mengatakan dari hasil kesamaan persepsi yang dilakukan melalui kegiatan-kegiatan yang dicanangkan dapat terjadinya peningkatan stok pangan harapan.
“Ini dimaksud untuk mengurangi terjadinya keterbatasan pangan di daerah yang kita anggap sering terjadi. Dan akhirnya dengan demikian Kabupaten Bengkalis tidak terjadi daerah yang kekurangan pangan,” ucapnya.
Menurut Imam Hakim, berdasarkan analisa bahwa Kabupaten Bengkalis bukanlah daerah produsen pangan yang cukup. Sementara secara alamiah seperti apapun, masyarakat Bengkalis adalah konsumen yang sangat membutuhkan.
“DPK yang menjadi sekretariat Dewan Ketahanan Kabupaten Bengkalis ini, berupaya memfasilitasi pelaksanaan rakor, sehingga melalui diskusi dan komunikasi yang dilakukan, dapat mencari solusi bagamana mengatasi ketahanan pangan di Kabupaten Bengkalis,” tutupnya.
Rakor ini juga turut dihadiri Kepala Dinas Ketahanan Pangan Propinsi Riau diwaikili Kepala Bidang Ketersediaan dan Kerawanan Pangan Ir. Al Azhar sekaligus menjadi narasumber yang memaparkan peta ketahanan dan kerentanan pangan (food security and vulnerability Atlas =FSVA) Provinsi Riau Tahun 2018.#DISKOMINFOTIK