Kepala Badan Kesbangpol:

H Hermanto Baran, “Bengkalis Aman dari Aliran Kepercayaan Menyimpang dan Radikal”

Teks foto: Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Bengkalis H Hermanto Baran (foto: internet)

BENGKALIS – Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Bengkalis, H Hermanto Baran menjelaskan, daerah ini aman dari aliran kepercayaan menyimpang dan radikal.

"Alhamdulillah, saat ini daerah kita aman dari aliran kepercayaan yang menyimpang dan radikal. Kendati demikian, kita semua tak boleh lengah, harus tetap memantau perkembangannya," pesan Hermanto.

Hermanto mengatakan itu ketika memimpin rapat Badan Koordinasi Penganut Aliran Kepercayaan Masyarakat (Bakorpakem) Kabupaten Bengkalis 2019 di aula lantai II Badan Kesbangpol, jalan Antara, Bengkalis, Kamis, 5 Desember 2019.

Hadir juga dalam rapat Bakorpakem itu Kajari Bengkalis diwakili Staf Intel Andreansyah Pahlevi, dan Kepala Kemenag yang diwakili H Abdul Hamid.

Lalu, Pasi Intel Kodim 0303 Bengkalis Kapten Inf Tarman Sugianto, Kanit II Intel Polres Bengkalis Tamrin, Kasi Intelkim Imigrasi Bengkalis Bekti Perwira, Ketua FKUB Kabupaten Bengkalis H Nurnawawi, Ketua PGI Ridold Pasaribu, dan H Syarifuddin dari MUI Kabupaten Bengkalis.

Sedangkan dari internal Badan Kesbangpol Kabupaten Bengkalis, antara lain Kepala Bidang Kewaspadaan Nasional Halazmi Yulizar, Kepala Bidang Penanganan Konflik, Ketahanan Seni, Budaya H Suratman, Kasubbid Wasbang dan Ideologi Supriono, dan Kasubbid Kewaspadaan Nasional Rudi Iskandar.

Hermanto menambahkan, sampai dengan awal Desember 2019, wilayah Kabupaten Bengkalis dapat dikatakan sangat kondusif.

“Berkat kerjasama dan peran dari tokoh agama, serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) serta instansi terkait lainnya, Kabupaten Bengkalis sangat kondusif," katanya. #DISKOMINFOTIK