Gelar Tablig Akbar Desa Bumbung Hadirkan Ustad AKSI 2019

Teks foto: Grafis

BATHIN SOLAPAN – Masyarakat dan Pemerintah Desa Bumbung Kecamatan Bathin Solapan, Kamis 21 November 2019 akan menggelar acara tablig akbar menghadirkan Suwandi juara dua AKSI 2019 Indosiar.

Kepala Desa Bumbung Amirudin mengatakan, tablig akbar yang bakal digelar Kamis malam sekitar pukul 19.00 WIB di Lapangan Desa Bumbung, tepatnya di jalan Baru Duri XIII, RT 02, RW 02, itu dalam rangka peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 Hijriyah.

“Insyaallah, pada Kamis malam ini, kita akan menghadirkan salah satu juara Akademi Sahur Indonesia (AKSI) 2019 yang digelar televisi Indosiar,” ungkap Amir Selasa 19 November 2019.

Ditambahkan Amir, kegiatan tablig akbar tidak hanya dikhususnya kepada masyarakat Desa Bumbung, Kecamatan Bathin Solapan, namun terbuka untuk umum. Untuk itu atas nama masyarakat dan Pemerintah Desa Bumbung, Amir mengundang umat Islam, tidak hanya dari Desa Bumbung, namun seluruh masyarakat Kecamatan Mandau dan sekitarnya datang ke acara ini.

“Pada kesempatan ini kami mengundang seluruh umat Islam di sekitar Desa Bumbung untuk datang,” ungkap Amir.

Seperti diketahui, pada ajang AKSI 2019 Indosiar yang digelar selama bulan Ramadhan 1441 Hijriyah, Suwandi membawa nama Provinsi Riau. Beliau merupakan alumni Pondok Pesantren Mustofawiyah, Purba Baru kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara. Sang ustad juga lulusan S2 Universitas Islam Negeri (UIN) Suska Riau. #DISKOMINFOTIK