HPM Kecamatan Bengkalis Bantan Gelar Seminar Training Public Speaking 

Teks foto: HPM Kecamatan Bengkalis Bantan Gelar Seminar Training Public Speaking 

BENGKALIS - Himpunan Pelajar Mahasiswa (HPM) Kecamatan Bantan Bengkalis gelar seminar Training Public Speaking dengan tema "Rahasia Tampil Berbicara di Depan Umum dengan Penuh Percaya Diri dan Menginspirasi ".

Kegiatan dilaksanakan secara offline dan online di rumah Dinas Wakil DPRD 1 Kabupaten Bengkalis, jalan Pembangunan 3, Bengkalis, Sabtu 27 November 2021, dengan mematuhi protokol kesehatan. 

Kegiatan tersebut dibuka langsung Tenaga Ahli Fraksi Golkar BengkalisFakhtiar Qadri.

Turut hadir Ketua Umum Hipematan-B Agus Rinandi Prabowo, Wakil Ketua Umum Hipematan-B Ummy Rahmawati dan Ketua Pelaksana kegiatan Desi Rama Diana. Menghadirkan narasumber Coach Andika Fahruli.

Rinaldi mengatakan, mahasiswa sangat perlu belajar dan berlatih berbicara di depan umum, mengingat setiap mahasiswa akan menjadi public speaking di masing-masing tempat tinggalnya, setidaknya menjadi MC. Jadi ketika mahasiswa sudah selesai kuliah maka sudah siap diperguna di tenga-tengah masyarakat, sehingga tidak merasa canggung lagi berbicara di depan umum. 

"Dengan adanya kegiatan ini saya berharap agar mahasiswa Mahasiswa dapat membangun rasa kepercayaan diri, meningkatkan kemampuan berpikir kristis, dan meningkatkan keterampilan diri dalam berbicara," kata Rinandi.

Kegiatan ini pesertanya terkhusus dari anggota Hipematan-B dan peserta umum lainnya.#DISKOMINFOTIK.