Selasa, 31 Maret 2020 | 11:09:35 WIB | Dibaca : 468 Kali

Sampai Senin, 30 Maret 2020:

ODP di Kabupaten Bengkalis yang Menjalani Proses Pemantauan Berjumlah 2.224 Orang

Editor : Rufi Ayeni, SH - Reporter : Liza Atina, S.I.Kom - Fotografer : Istimewa
ODP di Kabupaten Bengkalis yang Menjalani Proses Pemantauan Berjumlah 2.224 Orang Teks foto: Infrografik ODP Covid-19 di Kabupaten Bengkalis dalam proses pemantauan hingga Senin, 30 Maret 2020, Pukul 22.00 WIB

BENGKALIS – Jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) yang masih menjalani proses pemantauan sebanyak 2.224 orang.

Sesuai data yang dirilis Dinas Kesehatan hingga pukul 22.00 WIB, Senin, 30 Maret 2020, 2.224 ODP tersebut tersdiri dari 1.690 atau 75,99 persen laki-laki, dan 534 atau 24,01 persen perempuan.

Berdasarkan sebaran per kecamatan, ODP terbanyak di Kecamatan Bantan, yaitu 775 orang 34,85 persen.

ODP di Kecamatan Bantan terdiri dari 669 orang atau 86,32 persen laki-laki. Sedangkan sisanya 106 orang atau 13,68 persen perempuan.

Berdasarkan wilayah kerja UPT Puskesmas, dari 775 ODP di Kecamatan Bantan ini, 510 ODP atau 65,81 persen berdomisili di wilayah kerja UPT Puskesmas Selatbaru. Sementara sisanya 265 ODP atau 34,19 persen di wilayah kerja UPT Puskesmas Pambang.

Kecamatan dengan ODP terbanyak kedua di Kecamatan Bengkalis, yaitu 749 orang atau 34,85 persen.

ODP di Kecamatan Bengkalis ini terdiri dari 594 orang atau 79,31 persen laki-laki. Sedangkan sisanya 155 orang atau 20,69 persen perempuan.

Berdasarkan wilayah kerja UPT Puskesmas, dari 749 ODP di Kecamatan Bengkalis ini, 460 ODP atau 61,42 persen berdomisili di wilayah kerja UPT Puskesmas Bengkalis. Sementara sisanya 289 ODP atau 38,58 persen di wilayah kerja UPT Puskesmas Pematang Duku.

Angka PDP Tetap

Sedangkan untuk jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang dirawat di 3 Rumah Sakit (RS) Rujukan yang ada di daerah ini tetap. Yakni, 8 orang.

Ke-8 PDP tersebut 6 orang dirawat di RSUD Bengkalis, dan 2 orang di RSUD Mandau. Sedangkan di RS Permata Hati tidak ada PDP yang dirawat. #DISKOMINFOTIK