Jumat, 20 September 2019 | 13:23:28 WIB | Dibaca : 3919 Kali

Sampaikan Mekanisme Perlombaan MTQ, Panitia Gelar Technical Meeting Bersama Seluruh Official Kafilah

Editor : Darmawanto, S.Ag - Reporter : Babam Suryaman, S.Pd.I - Fotografer : Babam Suryaman, S.Pd.I
Sampaikan Mekanisme Perlombaan MTQ, Panitia Gelar Technical Meeting Bersama Seluruh Official Kafilah Teks foto: Technical meeting bersama seluruh official kafilah, MTQ ke-44 tingkat Kabupaten Bengkalis, di kantor Kecamatan Mandau, Jumat, 20 September 2019.

BENGKALIS – Guna menyampaikan, mengetahui dan menyepakati mekanisme perlombaan seluruh cabang pada Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-44 tingkat Kabupaten Bengkalis tahun 2019 di Kecamatan Mandau, panitia menggelar Technical Meeting, Jumat, 19 Agustus 2019.

Dipimpin Kasi Bimas Islam Kantor Kementerian Agama Bengkalis, Zukarnaen, yang juga wakil sekretaris kepanitian MTQ, kegiatan yang diselenggarakan di ruang pertemuan lantai II kanotor Camat Mandau, turut diikuti seluruh official kafilah kecamatan.

“Kita perharap official bisa mengikuti mekanisme yang telah ditetapkan dan yang disepakati bersama agar proses perlombaan seluruh cabang MTQ bisa terlaksana dengan baik,” tutur Zulkarnaen.

Pada pertemuan itu, juga dibahas mekanisme perlombaan dari 7 cabang yang diperlombakan, yakni cabang tilawah. Terdiri dari golongan tartil, tilawah anak-anak, tilawah remaja, tilawah dewasa, qira’at mujawwad remaja, qira’at murattal remaja, qira’at mujawaad dewasa dan qira’at murattal dewasa.

Kemudian, cabang tahfidz qur’an, dengan golongan 1 juz dan tilawah, 5 juz, 10 juz, 20 juz dan 30 juz. Cabang tafsir qur’an yang memiliki 3 golongan, yakni golongan Bahasa Indonesia, Bahasa Inggir dan Bahasa Arab.

Selanjutnya, cabang fahmil qur’an beregu dan cabang syarhil qur’an beregu, yang tidak memiliki golongan dan hanya diikuti maksimal dua regu dengan  dari masing-masing kafilah, yakni regu putra dan putri. Serta, cabang Menulis Makalah Qur’an atau yang dikenal dengan singkatan MMQ, juga tidak memiliki golongan, tiap-tiap kafilah hanya boleh mengutus peserta maksimal 2 orang, putra dan putri.

Terakhir, cabang khatil qur’an. Cabang ini memiliki 4 golongan, yakni golongan naskah, hiasan mushaf, dekorasi dan kontemporer.

“Tim juga telah membuat tentatif kegiatan perlombaan yang dipadukan kedalam buku panduan MTQ ke-44 tingkat Kabuapten Bengkalis di Kecamatan Mandau dan telah dibagikan ketiap-tiap official. Mudah-mudahan setiap cabang yang diperlombakan berlangsung dengan baik dan seluruh kafilah dapat mempersiapkan diri dan mengikuti seluruh rangkaian,” tutup Zulkarnaen.#DISKOMINFOTIK