Selasa, 23 Juli 2019 | 23:47:52 WIB | Dibaca : 32621 Kali

Kabar Gembira, Beasiswa Bengkalis 2019 Telah Dibuka, Ini Persyaratannya

Kabar Gembira, Beasiswa Bengkalis 2019 Telah Dibuka, Ini Persyaratannya Teks foto: Pengumuman persyaratan beasiswa dari Bagian Kesra

BENGKALIS - Kabar gembira bagi para mahasiswa asal Kabupaten Bengkalis, khususnya mahasiswa yang menempuh program studi Diploma-3, Starata-1, Starata-2, maupun Starata-3. Sebab, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis melalui Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra), telah mengumumkan seleksi penerimaan beasiswa, berupa penyediaan biaya pendidikan.

Informasi tersebut tertuang dalam pengumuman Bupati Bengkalis nomor 400/Setda-Kesra/2019/202 tentang penetapan persyaratan penyediaan biaya pendidikan kepada mahasiswa yang berasal dari Kabupaten Bengkalis tahun 2019.

Adapun persyaratan bantuan biaya pendidikan tersebut adalah:

  1. Penyediaan biaya pendidikan diberikan kepada Mahasiswa/i yang lahir di Kabupaten Bengkalis atau salah satu orang tuanya lahir dan berdomisili di Kabupaten Bengkalis.
  2. Bagi mahasiswa yang tidak lahir di Kabupaten Bengkalis melampirkan fotokopi ijazah SLTP dan SLTA sederajat di Kabupaten Bengkalis dan dilegalisir oleh pejabat berwenang (legalisir asli).
  3. Membuat Surat Permohonan yang ditujukan kepada Bupati Bengkalis c/q Tim Seleksi Penyediaan Biaya Pendidikan Bagian Kesra Sekretariat Daerah Kabupaten Bengkalis dengan alamat Jl. Jenderal Ahmad Yani No. 070 Bengkalis melalui Kantor Pos atau jasa pengiriman resmi lainnya dan tidak dibenarkan pengiriman secara kolektif (form 1).

Kriteria Program Studi :

  1. Jenjang Diploma-3, minimal sedang mengikuti Semester III dan maksimal pada Semester V pada saat mengajukan permohonan;
  2. Jenjang Strata-1 minimal sedang mengikuti Semester III dan maksimal pada pada Semester VII pada saat mengajukan permohonan;
  3. Jenjang Strata-2 minimal sedang mengikuti Semester III dan maksimal duduk pada Semester V pada saat mengajukan permohonan;
  4. Jenjang Strata-3 minimal sedang mengikuti Semester III dan maksimal duduk pada Semester V pada saat mengajukan permohonan.

Memperoleh Prestasi Akademik pada semester yang telah dilalui dengan nilai minimal IPK : 3,20 untuk eksakta dan minimal IPK : 3,30 untuk sosial.

Permohonan sebagaimana dimaksud pada point nomor 3, harus melampirkan :

Permohonan dimasukkan ke dalam Map sesuai dengan Program Studi:

Lebih lengkapnya pengumuman beasiswa dapat diunduh disini, sedangkan persyaratan (form 1 s/d form 5) bisa unduh disini.

Surat Permohonan disampaikan ke Sekretariat Tim Seleksi Penyediaan Biaya Pendidikan Bagian Kesra Sekretariat Daerah Kabupaten Bengkalis Jl. Jenderal Ahmad Yani No. 070 Bengkalis paling lambat tanggal 10 September 2019. Bagi mahasiswa yang tidak melengkapi persyaratan yang telah ditetapkan, maka permohonan dinyatakan tidak layak diproses. ##DISKOMINFOTIK